Penjabat Bupati Kawal Jama’ah Haji Aceh Tamiang Hingga Embarkasih

Penjabat Bupati Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang Meurah Budiman saat memberi sambutan pada Jamaah Haji.

Penjabat Bupati Kawal Jama’ah Haji Aceh Tamiang Hingga Embarkasih

KUALASIMPANG | MA – Penjabat (Pj) Bupati Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang, Aceh. Dr. Drs. Meurah Budiman, SH, MH. Kawal 147 orang calon Jema’ah Haji Kelompok Terbang (Kloter) asal Tanah Bumi Muda Sedia ke Embarkasih bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang. Aceh Besar pada. Kamis, 1 Juni 2023 pukul 16:30 WIB, lebih cepat 9 jam dari jadwal keberangkatan awal pukul 02:00 dini hari.

Jamaah Haji Aceh Tamiang

Begitu disebutkan Pj. Bupati Meurah pada mediaaceh.co.id, saat ingin bertolak ke Banda Aceh, dari Bandara Internasional Kualanamu dengan menumpangi Flight Citylink.

BACA JUGA...  Peringati Hari Lahan Basah Sedunia, Koalisi Selamatkan Lahan dan Hutan Aceh, Deklarasi serta Pernyataan Sikap

“Kita terus mengawal Jemaah Haji kloter Aceh asal Aceh Tamiang hingga embarkasih via Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) ke Jedah, Mekkah Al Mukaramah. Doa kita [rakyat Aceh Tamiang] terus menyertai kepergian mereka dari berangkat hingga menyelesaikan haji besar dan debarkasih ke Tanah Bumi Muda Sedia dengan selamat dan mabrur,” jelas Meurah Budiman.

Sebelum sebanyak 147 orang Jemaah Haji, Aceh Tamiang telah diberangkatkan menuju Banda Aceh dengan menumpangi Bus, oleh Pj. Bupati Meurah Budiman pada Jumat, 31 Mei 2023 [malam] lalu.

Meurah mendoakan agar seluruh calon jama’ah haji bisa menjalankan rukun haji secara sempurna. “Jangan lupakan kami, doakan agar kami semua selalu dalam lindungan Allah SWT”, pintanya.

BACA JUGA...  Nova Bahas DBH Kelapa Sawit Di Riau
Jamaah Haji Aceh Tamiang

Meurah pun berpesan agar seluruh calon jama’ah untuk tetap menjaga kesehatan, sebab banyak proses yang akan dilalui. “Jaga kesehatan, mulai malam ini tidur nyenyak. Karena mulai besok ketika memasuki asrama haji akan banyak kegiatan. Mulai dari administrasi, pemeriksaan kesehatan hingga jadwal keberangkatan”, pesannya saat memberangkatkan Jama’ah Haji menuju Banda Aceh.

Informasi yang diperoleh dari Kemenag Aceh Tamiang, sebanyak 147 calon jamaah haji tahun ini terbagi dalam tiga kloter keberangkatan.

Sebanyak 140 calon jama’ah kloter 10 akan berangkat pada hari ini [Kamis, 1 Juni 2023]. Sementara itu, sebanyak empat calon jama’ah kloter 11 dan tiga jama’ah kloter 12 akan berangkat pada hari selanjutnya. [Syawaluddin].

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Malu Achh..  silakan izin yang punya webs...