LHOKSUKON (MA) – Ketua Komisi V DPRK Aceh Utara dari Partai Aceh, Razali Juned, yang akrab disapa Tgk. Jeunieb, baru menjabat, langsung menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di Daerah Dapil IV.
Ia menyerahkan lima kursi roda kepada lansia dan penderita penyakit menahun di Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, pada Selasa (26/11/2024).
Penyerahan bantuan tersebut dilakukan di beberapa lokasi dan turut disaksikan oleh perangkat gampong serta tokoh masyarakat setempat.
Tgk. Jeunieb menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari upayanya untuk meringankan beban masyarakat, terutama mereka yang mengalami keterbatasan mobilitas.
“Hari ini kami menyerahkan lima kursi roda kepada lansia dan penderita penyakit menahun di Kecamatan Tanah Jambo Aye. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian kami terhadap mereka yang membutuhkan,” ujar Tgk. Jeunieb.
Kelima penerima bantuan tersebut adalah, Aiyub Hasan (60), warga Gampong Biara Barat, Hadijah (71), warga Gampong Biara Barat, Abdullah A (89), warga Gampong Teupin Gajah, Halimah (58), warga Gampong Teupin Gajah dan Fatimah AR (58), warga Meunasah Panton Labu.
Penyerahan kursi roda ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat. Salah satu tokoh masyarakat Gampong Biara Barat Asnawi menyatakan bahwa bantuan ini sangat berarti bagi warga yang menerima. Menurutnya, selama ini banyak lansia dan penderita penyakit menahun yang kesulitan untuk beraktivitas akibat keterbatasan fisik.
“Kami sangat berterima kasih kepada Tgk. Jeunieb atas perhatiannya. Kursi roda ini sangat membantu mereka yang benar-benar membutuhkan,” ujar Pak Wi sapaan akrabnya itu.
Salah seorang penerima bantuan, Aiyub Hasan, juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya. Ia mengaku selama ini harus mengandalkan bantuan keluarga untuk bergerak. Dengan adanya kursi roda ini, ia berharap bisa lebih mandiri dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih. Bantuan ini sangat membantu saya untuk bergerak lebih leluasa,” ungkap Aiyub dengan mata berkaca-kaca.
Faisal salah satu warga Gampong Teupin Gajah juga mengucapkan terimakasih kepada Tgk. Jeunieb yang sudah membatu warga. “Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat kami,” ungkap Faisal.
Hal yang sama juga dikatakan oleh Syeh warga Gampong Biara Barat dan dirinya mengucapkan terimakasih kepada Tgk. Jeunieb atas bantuannya yang diberikan kepada warga Biara Barat.
Tgk. Jeunieb menegaskan bahwa penyerahan kursi roda ini adalah bagian dari program berkelanjutan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Aceh Utara. Ia berkomitmen untuk terus memperjuangkan kebutuhan masyarakat melalui berbagai program yang pro-rakyat.
“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk membantu sesama. Saya berharap langkah kecil ini bisa memberikan manfaat besar bagi mereka yang membutuhkan,” ujar Tgk. Jeunieb.
Selain itu, ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pihak pemerintah dan swasta, untuk turut berperan aktif dalam membantu warga yang kurang mampu. Menurutnya, kolaborasi yang baik antar berbagai pihak akan memberikan dampak yang lebih luas dan berkesinambungan.
Tgk. Jeunieb berharap bantuan seperti ini dapat terus dilakukan di berbagai kecamatan lainnya di Aceh Utara. Ia juga mendorong warga untuk tidak ragu melaporkan jika ada anggota keluarga atau tetangga yang membutuhkan bantuan, agar mereka bisa segera dibantu.
“Kami terbuka untuk mendengar dan menerima masukan dari masyarakat. Jika ada warga yang membutuhkan, segera laporkan. Insya Allah, kami akan berusaha membantu sesuai kemampuan,” tambahnya.
Dengan langkah nyata ini, Tgk. Jeunieb membuktikan bahwa kepedulian terhadap masyarakat adalah salah satu prioritas utamanya sebagai wakil rakyat. Bantuan kursi roda ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima dan menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk terus peduli terhadap sesama, pungkasnya.(Sayed Panton)