1.203 Anak Yatim dan Fakir Miskin dapat Santunan di Bener Meriah 

Ribuan anak yatim dan fakir miskin berbuka puasa bersama dengan Pemda Bener Meriah, di Pendopo (26/3/2025).

REDELONG  | MA Sebanyak 1.203 lebih anak yatim, yatim piatu serta fakir miskin berbuka bersama Bupati dan Wakil Bupati Bener Meriah di Pendopo Bupati, Rabu (26/03/25).

Sebelum berbuka bersama dengan ribuan anak yatim Bupati Bener Meriah Ir. H. Tagore Abubakar dan Wabup Ir. Armia serta unsur Forkopimda menyerahkan santunan kepada seluruh anak yatim, yatim piatu serta fakir miskin yang telah hadir dalam kegiatan buka puasa bersama itu.

BACA JUGA...  Kecamatan Kebayakan Gelar Musrenbang, Anggota DPRK Dapil I Tidak Hadir

Bupati Bener Meriah Ir. H. Tagore Abubakar dalam sambutannya menyampaikan, bahwa menyantuni dan menyangi anak yatim merupakan momentum penting untuk berbagi dan mempererat kebersamaan dengan masyarakat.

Dia juga menjelaskan bahwa sebagai “Umat Islam kita berkewajiban memperhatikan anak yatim dan mereka yang membutuhkan,” ujar Tagore.

Kegiatan ini, katanya, bukan cuma sebatas berbuka puasa bersama saja, namun, pihaknya ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk selalu memberikan perhatian dan sumbangsihnya kepada anak yatim dan fakir miskin.

BACA JUGA...  Dekranasda Labuhan Batu Selatan Gelar Pelatihan Batik

Sebelumnya Ketua komisioner Baitul Mall Setempat menyebutkan 1.203 yang hadir merupakan masyarakat ada 4 kecamatan. “Kita telah memberikan santunan kepada anak yatim sebanyak 1. 932 orang dari 10 kecamatan dan ada lagi yang belum terdata sebanyak puluhan anak – anak yatim yang orang tuanya meninggal dalam beberapa bulan terakhir,” sebut Tgk. Nawawi (AR)