LHOKSUKON | MA – Seperti tahun-tahun sebelumnya, masyarakat Kecamatan Tanah Jambo Aye dan sekitarnya kembali memadati kediaman Bupati Aceh Utara, H. Ismail A. Jalil, SE., MM (Ayah Wa), pada malam megang menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M.
Ribuan warga dari berbagai kalangan datang untuk bersilaturahmi dan mengikuti tradisi santunan yang rutin digelar di kediaman Ayah Wa. Namun, pada kesempatan kali ini, Ayah Wa tidak dapat hadir secara langsung karena sedang mengikuti Retreat di asrama Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.
“Ayah Wa menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat yang hadir karena tidak bisa bersama kita malam ini. Beliau saat ini sedang menjalani tugas di Akmil Magelang,” ujar Ketua DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Utara, M. Jhony, SH, saat menyampaikan sambutan di hadapan ribuan masyarakat pada Kamis malam (27/2).

Jhony menambahkan bahwa tradisi santunan ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu dilakukan oleh Ayah Wa sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. “Kegiatan ini kita laksanakan tiga kali dalam setahun untuk memberikan santunan kepada masyarakat di Tanah Jambo Aye dan masyarakat sekitarnya yang hadir di kediaman Ayah Wa,” jelasnya.
Dalam suasana yang penuh kebersamaan, masyarakat yang hadir tampak antusias dan bersyukur atas santunan yang diberikan. Acara ini tidak hanya menjadi momen berbagi, tetapi juga ajang silaturahmi antara masyarakat dan pemimpin daerah mereka.
Tradisi megang sendiri merupakan bagian dari budaya masyarakat Aceh dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Biasanya, pada malam megang, masyarakat berkumpul untuk bersilaturahmi dan berbagi kebahagiaan, termasuk melalui pemberian santunan kepada yang membutuhkan.
Meskipun Ayah Wa tidak dapat hadir secara langsung, semangat kebersamaan tetap terasa dalam acara ini. Masyarakat berharap tradisi ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan dalam menyambut bulan suci Ramadhan.
Dalam acara tersebut Ketua DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Utara M. Jhony,SH didampingi oleh ketua Komisi IV DPRK Aceh Utara Bukhari, SE, ketua komisi V DPRK Aceh Utara Razali Juned (Tgk. Jeunib). (Sayed Panton)