Zikir dan Doa Bersama Hiasi Kepemimpinan Amru-Sani

GAYO LUES (ADC)-Dalam rangka 100 hari kepemimpinannya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues, H.Muhammad Amru dan H. Said Sani menggelar Zikir dan Doa Bersama, yang dilaksanakan di Masjid Ash Shalihin Kota Blangkejeren, Jum’at (12/01/2018).

Doa bersama tersebut dihadiri perwakilan masyarakat, to masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan Alim Ulama dari 11 Kecamatan Kabupaten Gayo Lues, Anak Yatim dan Pesantren se Kabupaten Gayo Lues serta kepala SKPD (Satuan Kerja Pemerintah Daerah) Kabupaten Gayo Lues.

Menurut Bupati dan Wakil bupati, doa bersama sendiri sengaja dilakukan, sebagai bentuk terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkab Gayo Lues yang sudah mendukung visi dan misi bupati Gayo Lues hingga di hari ke 100 hari kepemimpinannya.

“Tidak terasa bahwa kami sudah 3 bulan lebih diberi amanah untuk memimpin Kabupaten Gayo Lues,” ujar Amru.

Selama  100 hari kepemimpinannya, H. Muhammad Amru dan H. Said Sani mengaku masih memiliki banyak PR (Pekerjaan Rumah), khususnya di bidang pembangunan sarana dan prasarana jalan, maupun infrastruktur kebutuhan masyarakat kabupaten Gayo Lues.

BACA JUGA...  Festival Dikee 2022 Sukses, Kadisbudpar Aceh Ajak Milenial Menggelorakan Budaya Zikir

“Tidak mudah untuk bisa membuat masyarakat puas dengan kepemimpinan kami sebagai bupati dan wakil bupati Gayo Lues. Kami berjanji akan terus memperbaiki diri, seraya membangun kabupaten Gayo Lues menuju Gayo Lues yang Islami, Mandiri dan Sejahtera ,” imbuhnya.

Untuk kegiatan religi sendiri, Pemkab Gayo Lues telah mengadakan beragam acara, di antaranya Kirab Budaya yang bernafaskan islami

“Segala prestasi adalah kerja keras kita semuanya, dan saya sangat menghargai itu semua. Marilah kita satukan tekad, untuk membawa kabupaten Gayo Lues menjadi lebih baik dan lebih baik lagi,” imbuh Bupati.(Saleh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Malu Achh..  silakan izin yang punya webs...