Banda Aceh, (MA) – Ketua Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) Firli Bahuri ia tidak mengetahui adanya intimidasi dari petugas yang mengawalnya, saat melakukan silaturahmi dengan rekan-rekan wartawan dan pengurus Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh, di Sekretariat Bersama (Sekber) Kota Banda Aceh, pada Kamis 09 November 2023 malam.
Kedatangan Ketua KPK Republik Indonesia ke Sekber di Jalan S.A Mahmudsyah pada Kamis malam untuk bersilaturahmi dengan pengurus JMSI dan wartawan dari berbagai organisasi lainnya, sambil minum kopi dan makan durian bersama.
Namun, dengan merebaknya berita atas intimidasi dari petugas pengawal Ketua KPK
Firli Bahuri menanggapi laporan intimidasi terhadap dua wartawan televisi oleh pengawalnya ketika berlangsung silaturahmi dirinya dengan pengurus dan jurnalis Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh di Banda Aceh, Kamis malam, 9 November 2023.
Tanggapan secara tertulis dari Ketua KPK RI itu diterima media ini dari Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh Besar, Jufrizal ia meneruskan tanggapan tersebut dari Ketua JMSI Aceh, Hendro Saky.
“Ya, itu dari Ketua KPK yang dikirim kepada Ketua JMSI Aceh, Hendro Saky,” kata Jufrizal ketika meneruskan tanggapan dimaksud.
Berikut kutipan lengkap dari teks aslinya yang dikirim melalui aplikasi WhatsApp oleh Firli Bahuri kepada Ketua JMSI Aceh:
Terkait ada berita intimidasi jurnalis di aceh. Sy tdk tahu kejadian tsb. saat itu sy lg ngopi dan makan duren di ruang terbuka dan pinggir jalan. Tiba2 ada satu wartawan kompas nyelonong datang dg camera on, padahal yg lain tdk ada camera. Sy katakan sy mau ngopi dan silahturahmi dg rekan2 yg sy kenal di aceh. Sy lanjutkan ngopi dan ngobrol santai dan ada juga yg stand up comedy cerita aceh.
Namanya hendro, lucu banget krn sy tdk pernah stand up comedy spt itu. Stlh ngopi dan ngobrol selesai, sy pamit pulang.ada 2 wartawan kompas tv dan satu lagi darimana yg minta respon dg pertanyaan. Sy cuma respon dgn jawaban sy ngopi mkn duren dan silarturahmi dg kawan2 jurnalis. Dan lsg masuk mobil. Sy tdk tahu kejadian apalai krn sy stlh ngopi dan makan duren. Sy lsg pulang.(Redaksi)